Upacara Pembukaan MPLS/ Matsama Ajaran Baru Tahun 2023/2024 di Ponpes Abu Manshur 1

Senin, 17 Juli 2023 menjadi awal kegiatan sekolah santri-santri Ponpes Abu Manshur. Terlebih, bagi para santri baru yang hari Ahad kemarin baru saja menginjakkan kakinya di Ponpes Abu Manshur.
 
Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan MPLS/Matsama yang dihadiri oleh Pengawas Manajerial SMP Abu Manshur yaitu Bapak Edi Sukasa, MM dari Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon.
 
Beliau menyampaikan beberapa pesan dari kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon kepada para santri di PP Abu Manshur yang diantara pesannya adalah pentingnya para siswa untuk gigih bersungguh-sungguh dalam belajar karena masa depan adalah milik anak-anak muda sekarang.
 
Setelah selesai upacara, dilanjutkan dengan pemberian hadiah kepada para santri peraih rangking 1 - 3 dari tiap-tiap kelas. Selanjutnya para santri baru melanjutkan kegiatan MPLS/Matsama. Dan santri lama, mengawali kegiatan belajar di kelasnya masing-masing.

 
 
 

Share: